Tuhan memberikan kepadaku talenta
Seri Kesaksian – Jeffrey Lim
“Kepada mempunyai, makin ditambahkan “
Puji syukur kepada Tuhan, karena anugerahNya yang besar. Dia mendengar doaku. Pernah satu kali aku berdoa kepada Tuhan supaya aku dapat menulis artikel atau buku atau puisi rohani untuk kemuliaan nama Tuhan. Pada mulanya aku belum terbiasa untuk menulis banyak dan sampai sekarang pun masih belajar. Puji Tuhan !, akibat doa itu, aku merasa adanya kekuatan dan pencerahan-pencerahan yang Roh Tuhan berikan sehingga aku dapat menulis. Mulai jadi satu artikel, dua artikel dan mulai jadi renungan-renungan harian. Pernah aku berpikir bagaimana seseorang bisa membikin renungan harian yang pendek setiap hari. Aku merasa luar biasa ketika seseorang dapat menulis banyak renungan singkat 1 saja setiap hari. Sebab tulisan singkat itu bagiku sangat luar biasa. Karena satu Firman yang sederhana bila dikumpulkan selama 365 menjadi 365 Firman dan bila dihidupi walaupun benih yang kecil dan bila jatuh ketanah yang subur maka akan berbuah adanya.
Puji syukur kepada Tuhan, karena anugerahNya yang besar. Sekarang sudah 3 tahun aku sudah menulis dengan rutin. Memang masih banyak kekurangan dan masih kurang produktif. Tetapi ada tangan Tuhan yang menuntun. Adanya kekuatan yang memimpin. Tulisan-tulisan mulai mengalir. Aku teringat pada ayat yang mengatakan bahwa yang mempunyai akan semakin ditambah. Karena aku meminta kepada Tuhan maka Dia memberikan dan menambahkannya terus. Dan juga karena anugerah Tuhan, aku juga melatih diriku menulis dan akhirnya karunia ini ditambahkan lagi.
Memang aku bukan penulis yang handai. Tetapi puji Tuhan ! Aku sudah menulis bagi Tuhan. Adapun aku mempunyai Blog yaitu http://limpingen.blogspot.com . Disana banyak terdapat tulisan-tulisanku. Semoga semuanya boleh menjadi berkat bagi kemuliaan nama Tuhan
Jeffrey Lim
limpingen@gmail.com
21 Februari 2007Guang Zhou
Wednesday, February 21, 2007
Tuhan memberikan kepadaku talenta
Label:
My Testimony
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
Blog Archive
-
▼
2007
(144)
-
▼
February
(27)
- Ingin Mengetahui Misteri Hidup dan Penderitaan ?
- Berperang mengalahkan Goliat-goliat besar di dalam...
- Paradigma bekerja dan menikmati hidup menurut Peng...
- Benarkah bahasa roh yang ada sekarang ini ?
- Iman Yusuf
- Hidup bukan ditentukan panjang pendeknya
- Belajar mengakui kelemahan itu kekuatan
- Hormatilah Ayah dan Ibumu
- Kesaksian panggilanku
- Kesaksianku di Sydney
- Tuhan memberikan kepadaku talenta
- Bersyukur membuat hidup menjadi limpah
- Bangkitnya sang kura-kura
- Burung Kakak tua keluargaku
- Sakit Psikis dan Pembuangan di Babilonia
- Kerja itu Suci
- Blog Tutorial
- Arti di dalam Kesia-siaan
- Belajar Menulis Renungan Singkat di BLOG Anda
- Kecemasan dan Damai Sejahtera
- Doktrin Allah dan Konseling
- Teologi Konseling Kristen
- Kuda
- Bagal
- Ikan
- Burung Nazar
- IPA Lebih Tinggi daripada IPS! Benarkah Itu?
-
▼
February
(27)
No comments:
Post a Comment